Pages

Labels

Minggu, 17 Juli 2016

Ibrah Pertemuan dengan Kawan Lama

Bertemu dengan kawan-kawan lama memberikan pelajaran berharga. Semuanya dengan perubahannya. Ada yang sudah memiliki beberapa orang anak. Begitu juga dengan tampilan yang semakin menua.

Bahwa masa kita di dunia terus berkurang, sadar atau tidak. Fase-fase kehidupan terus kita lalui. Hingga pada saat yang Allah tentukan datanglah ajal.

لكل أمة أجل...
Setiap umat memiliki ajal..

Jangan pernah berpikir untuk hidup abadi. Terus siapkan semaksimal mungkin untuk bekal hidup usai mati.

وتزودو فإن خير الزاد التقوى
"Dan berbekallah karena sebaik-baik bekal adalah ketakwaan"

Sungguh, kehidupan akhirat sungguh berat bagi yang menyiakan masanya di dunia. Dan sebaliknya, masa itu akan Indah bagi yang di dunia bersusah payah menyiapkan bekal berupa amalan shalih.

الجزاء من جنس العمل
"Balasan itu sesuai dengan amal perbuatan.."

Semoga kita menjadi manusia-manusia yang selalu bisa mengambil ibrah dari setiap kejadian yang kita alami. Allahul muwafiq.

#Risaluddin Syam
Jakarta, Ahad, 12 Syawwal 1437 @ 18.39

0 komentar:

Posting Komentar