Pages

Labels

Selasa, 23 Agustus 2016

Bocah itu, Subhanallah! (2)

Satu fakta lagi tentang Am, bocah yang kuceritakan pada tulisan sebelumnya.

Sebagaimana kita tahu, solat subuh termasuk berat dilaksanakannya. kita harus meninggalkan pembaringan yang nyaman, untuk menuju panggilan Allah.

Dari teman-teman bocah ini, mereka katakan bahwa si Am akan menangis di pagi hari tatkala tidak ada yang membangunkannya untuk sholat berjamaah subuh di masjid. Subhanallah!

Tatkala anak-anak lain seusianya -bahkan orang dewasa sekalipun- sulit untuk bangun solat subuh, anak ini ternyata justru 'keberatan' kalau ia tidak dibangunkan untuk subuh berjamaah di masjid.

Saya jadi teringat Imam An-nawawi. Saat beliau masih kecil, beliau rahimahullah justru sangat mencintai dunia keilmuan;menuntut ilmu. Bahkan jika anak-anak seusianya memanggilnya untuk bermain, Imam Nawawi kecil sampai menangis karena tidak mau diajak main. Subhanallah!

Demikianlah, Allah memberi petunjuk pada siapa yang Dia kehendaki.

من يهدى الله فلا مضل له...

Sekali lagi, semoga Allah menjaga anak ini. Dan menjadikannya penyejuk mata bagi kedua orangtuanya. Dan semoga Allah mengaruniakan kita istri dan keturunan yang sholeh sholehah. Amin.

ربنا هبلنا من أزواجنا و ذرياتنا قرة أعين واجعلنا للمتقين أماما

#lahabaru,22 Dzulqo'dah 1437H/24-8-2016 @ 7.08wita
#onwaiting

0 komentar:

Posting Komentar