Pages

Labels

Selasa, 20 Desember 2022

Faidah tentang Kertas

Faidah hari ini dari Dr. Ghamidy di pelajaran Istima'

Bangsa pertama yang menggunakan kertas untuk tulis menulis adalah China. Sebelum ditemukan kertas, orang-orang menulis di lembaran-lembaran besar dari kulit atau semacamnya.

Beliau menceritakan, orang-orang dahulu jika ingin memiliki kitab karya ulama, seperti misalnya Kitab karangan Ibnu Taimiyah 2 jilid atau 4 jilid. Mereka menemui warraq/naasikh (juru tulis) dan membayar biaya jasa lalu menyuruh mereka menyalin naskah karangan Ibnu Taimiyah dalam lembaran-lembaran besar (sebelum adanya kertas). Sekitar 1 atau 2 bulan barulah naskah itu selesai ditulis dan disimpan dalam 1 peti besar dan diangkut menggunakan keledai atau kuda ke rumah si pemesan kitab tersebut. Adapun saat ini, dalam 1 flash disk, kita sudah bisa mengumpulkan banyak kitab.

Dahulu, ilmu itu sulit tapi banyak ulama terlahir. Saat ini, ilmu begitu mudah didapatkan namun ulama kurang. Ini ciri dekatny kiamat.

Faidah lanjutan dari beliau juga:
Bangsa pertama yang menggunakan kertas sebagai alat tukar juga China. Sebelumnya orang-orang menggunakan emas atau perak sebagai alat tukar.

#sakan, 10.23 was, 27 Jumadil Ula 1444H
#pulang cepat, dosen muwassah tidak masuk

0 komentar:

Posting Komentar